Membeli Produk, Bertanyalah Sampai Mengerti

No comment 500 views

insuranceSaat kita membeli produk asuransi, kita mencari perlindungan untuk masa depan bagi kita dan keluarga. Namun, masih banyak nasabah Indonesia yang perlu mempelajari tentang ke mana harus mencari jawaban untuk pertanyaan-pertanyaan mereka seputar asuransi yang akan mereka beli.

Selain itu, masih banyak nasabah yang tidak mengetahui seluk-beluk atau rincian dari polis asuransi yang hendak mereka beli, termasuk perlindungan yang akan diperoleh. Hal yang sering terjadi adalah pemahaman yang berbeda atas informasi yang diberikan saat mereka membeli produk asuransi dan baru pada kemudian hari terkejut menemukan hal-hal yang tidak mereka bayangkan sebelumnya. Setidaknya, ada empat hal penting untuk diketahui nasabah sebelum membeli produk asuransi.

Tanya hingga mengerti

Sebelum membeli produk asuransi, tanyakan kepada diri sendiri, apa kebutuhan dan tujuan keuangan Anda. Jenis asuransi apa yang Anda butuhkan, apakah asuransi perlindungan kematian, kesehatan, pendidikan anak, dana pensiun, atau investasi. Setelah melengkapi proses pencarian fakta tentang kebutuhan keuangan Anda bersama perencana keuangan atau agen asuransi, sebelum Anda membeli sebuah polis asuransi jiwa, Anda akan berada pada posisi di mana Anda dapat melihat jenis asuransi apa yang Anda butuhkan.

Perencana keuangan atau agen Anda dapat memberikan masukan tentang berbagai produk yang paling cocok untuk kebutuhan keuangan Anda. Olah lagi masukan yang Anda terima dari mereka dengan menggunakan akal sehat. Berpikirlah secara menyeluruh sebelum memutuskan untuk membeli. Ingat, keputusan membeli menjadi tanggung jawab Anda.

Jika berpikir tentang investasi, pahami profil investasi Anda. Buatlah gambaran risiko Anda, di mana hal ini berbeda dari satu orang ke orang lain dan berubah seiring dengan umur dan perubahan situasi keuangan, serta tujuan investasi Anda. Nilai tunai dari produk-produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi (unit link) bergantung pada kinerja dari dana-dana yang telah Anda pilih.

Anda perlu memahami bahwa nilai tunai Anda akan berfluktuasi tergantung kinerja dana-dana tersebut. Penting untuk mengevaluasi kembali investasi Anda dalam periode waktu tertentu, di mana terjadi perubahan profil risiko.

Untuk produk tabungan atau asuransi dwiguna (endowment)—atau asuransi jiwa yang uang pertanggungannya dibayar kepada ahli waris/yang ditunjuk, jika tertanggung meninggal dunia dalam masa asuransi atau pada akhir kontrak, jika tertanggung masih hidup—penting untuk dicatat porsi yang dijamin dan tidak dijamin dari plan atau produk yang Anda beli. Porsi yang tidak dijamin (nonguaranteed) dapat direvisi pada masa depan, tergantung kinerja dana asuransi jiwa perusahaan.

Agen asuransi telah terlatih untuk membantu memahami kebutuhan keuangan nasabah dan mencocokkannya dengan produk-produk yang ditawarkan perusahaan asuransi jiwa. Sangat penting untuk mengklarifikasi ketidakjelasan informasi kepada mereka sehingga Anda memahami apa yang Anda beli.

Mintakan proposal

Setelah berbicara dengan agen tentang kebutuhan dan tujuan keuangan Anda, akan diperoleh proposal asuransi yang sesuai kondisi, kebutuhan, dan tujuan tersebut. Proposal ini akan memberikan gambaran tentang manfaat, premi, dan biaya-biaya serta memastikan bahwa produk yang diajukan sesuai kebutuhan keuangan berdasarkan proses pencarian fakta keuangan Anda.

Mintalah penjelasan yang baik dari proposal tersebut, termasuk tentang manfaat, mekanisme polis dan investasi, jika merupakan produk unit link. Tanyakan berbagai hal yang belum Anda mengerti tentang rincian produknya. Sangat penting untuk menanyakan tentang perusahaan asuransi dan prosedur klaim sehingga Anda mengerti benar hal-hal yang perlu dilakukan untuk mempercepat proses klaim.

Baca materi produk

Luangkan waktu untuk membaca materi penjualan yang ada sehubungan dengan produk yang akan Anda beli, seperti brosur dan proposal. Perhatikan baik-baik dan pahami penjelasan materi penjualan tersebut serta pastikan Anda mengerti periode waktu dalam produk tersebut, seperti periode pembayaran premi, kapan Anda akan memperoleh nilai tunai, dan hasil-hasil investasi apa yang dapat Anda peroleh.

Perusahaan yang tepat

Dalam memilih perusahaan asuransi yang tepat, terdapat beberapa hal penting untuk diperhatikan. Pertama, kekuatan keuangan perusahaan asuransi. Pilih perusahaan asuransi yang menunjukkan tingkat solvency atau kesehatan perusahaan yang tinggi. Kinerja keuangan yang kuat ini sangat penting saat tiba waktunya Anda melakukan klaim asuransi pada masa depan.

Kedua, tinjau prosedur klaim dan tanyakan kepada agen asuransi Anda, atau perusahaan asuransi Anda, jika Anda memiliki pertanyaan lebih jauh tentang prosedur klaim.

Ketiga, lihat seberapa besar jaringan cabang-cabang perusahaan asuransi tersebut. Hal ini akan membantu saat harus melakukan klaim. Tak kalah penting tinjau profesionalime agen dan tingkat layanan sebagaimana Anda menginginkan pengelolaan keuangan di tangan yang tepat dan layanan purnajual berkualitas prima.

Jika masih terdapat keraguan, atau jika Anda memerlukan informasi lebih jauh, mintalah klarifikasi dari agen sampai Anda jelas dengan produk yang akan dibeli. Bila perlu, hubungi perusahaan asuransinya.

Harjanto Tanuwidjaja Direktur & Chief Agency Officer PT Sun Life Financial Indonesia

Sumber : Kompas