YLPK Jatim Survey Taksi di Bandara Juanda

1 comment 848 views

taksi-prima-juandaSurabaya – Yayasan Lembaga Perlindungan Konsumen (YLPK) Jatim menggelar survey permintaan pelayanan taksi argometer di Bandara Juanda Surabaya.

Ketua YLPK Jatim M Said Sutomo mengatakan survey ini secara umum bertujuan untuk mengetahui permintaan dan penawaran angkutan taksi di Bandara Juanda dan masalah-masalah yang timbul terkait dengan ketersediaan angkutan taksi.

“Antara lain realisasi produksi angkutan taksi di Bandara Juanda, apakah memungkinkan diadakan penambahan ketersediaan armada taksi dari operator lain atau tidak,” kata Said, Rabu (20/10/2010).

survey-ylpkjatim

Surveyor YLPK Jatim (kanan) saat melakukan survey kepada salah seorang responden di Bandara Juanda.

Angkutan penumpang dari Bandara Juanda ke wilayah Gerbangkertasusila dan sekitarnya tak pernah lepas dari pelbagai masalah. Selain persoalan jumlah kecukupan armada, rute, trip dan tarif, permasalahan utama angkutan penumpang adalah persaiangan, khususnya antar operator taksi.

Untuk itulah diperlukan kajian mendalam tentang permintaan dan penawaran angkutan penumpang di Bandara Juanda sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pengguna jasa.

“Pihak pengelola Bandara Juanda perlu mengikuti jejak pengelola Bandara Soekarno Hatta yang membuka kesempatan bagi operator angkutan penumpang untuk berkompetisi,” saran Said.

Para surveyor sudah diterjunkan sejak Rabu (20/10/2010) dengan wilayah kegiatan survey di Bandara Juanda. Penelitian ini menggunakan pendekatan survey melalui wawancara tatap muka dengan 1.000 konsumen yang menjadi responden dengan menggunakan metode purposive sampling.

Survey ini menggunakan teknik analisis yang menonjolkan teknik analisis daripada deskriptif. Teknik analisis ini akan melibatkan interprestasi menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif (penalaran kritis) terhadap sejumlah data yang terkumpul. (gus)