Harga Bahan Bangunan Naik

No comment 661 views

bahanbangunanHarga bahan bangunan naik 30-40 persen sejak awal tahun 2008. Kenaikan itu dipicu melonjaknya harga besi dari Rp 4.000-Rp 5.000 per kilogram (kg) menjadi Rp 12.000 per kg dan diperkirakan akan terus naik.

Building Manager Plaza Istana Building Commodities Center (IBCC) Irawan Indrayanto di Bandung, Minggu (20/4), mengatakan, ada kemungkinan harga besi bisa mencapai Rp 15.000 per kg pada masa mendatang.

Harga pintu besi, tangga baja, dan terali naik. Bahan bangunan lain yang harganya naik antara lain keramik, kayu, cat, plafon, dan marmer. Demikian pula harga komponen untuk dinding dan lantai serta kelengkapan toilet, misalnya wastafel, kloset, dan tempat berendam, juga naik.

Akhir 2007 sudah muncul tanda-tanda kenaikan harga. Persediaan bahan bangunan terbatas. Itu merupakan dampak dari kondisi yang kompleks. Harga produk lain, seperti kebutuhan pokok, minyak mentah dunia, dan gas juga naik. Akibatnya, harga bermacam produk juga naik.

Sumber : Kompas